Kantin kejujuran,
sudah familiar bukan? Iya. . .kantin kejujuran adalah salah satu tempat yang
ada di sekolah aku yang menjual berbagai makanan dan minuman serta alat-alat
sekolah. Cara pengambilan barang dan pembayaran dilakukan secara sendiri-sendiri.
Sebab sebenarnya kantin ini melatih kita untuk berperilaku jujur.
Nah, kantin
kejujuran yang telah diadakan di sekolah aku di SMA NEGERI 1 CEPU kurang lebih
setahun yang lalu telah banyak membuktikan bahwa ternyata masih banyak siswa
yang berperilaku tidak jujur. Mereka mengambil barang tanpa membayar, nah
lhoh?? Jadi brabe kan? Nah kalo kayak gitu siapa nanti yang mau tanggung jawab?
Kadang mereka tidak hanya satu kali melakukan hal itu, tetapi masih saja
diulang lagi kalau belum ketahuan. Hal tersebut sungguh memprihatinkan. Berarti
itu membuktikan bahwa masih ada sebagian siswa di sekolah aku yang beperilaku
tidak jujur….oohh nooo!!!!
Nah, temen-temen,
aku berharap sebaiknya jangan ngulangi lagi yak kesalahan itu. Soalnya dari hal
sekecil itu kelak nanti bisa saja merubah kepribadian kita dalam bertindak
jujur. Okelah teman, sekiranya cukup dulu pendapat aku, semoga membawa manfaat
untuk kalian. . .
“SALAM SAHABAT. .
. “^_^”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar